TIPS MENGATASI STRESS YANG BERLEBIHAN

Hello sobat.

Pernah gak kalian merasakan yang namanya stres, ya jelas sekali kita semua pernah mengalami stres termasuk Saya sendiri terkadang juga bisa mengalami stres.

Nah, sobat semua. Stres itu kan banyak jenisnya dari yang ringan sampai yang berat. Stres itu bisa kita atasi juga dengan bermacam cara, antara lain sebagai berikut.

1. Mengetahui penyebab stres

Yaitu dengan mengidentifikasi faktor-faktor apa saja yang menyebabkan stres pada diri kita. Cobalah mengingat atau membuat catatan tentang apa saja yang menyebabkan stres dari peristiwa atau kejadian sebelumnya dalam hidup kita.

Jika tidak dapat mengingat apa-apa, cobalah untuk menulis jurnal atau diary, sehingga perasaan dan pikiran kita mempunyai catatan dan yang nantinya dapat membantu kita mengidentifikasi faktor-faktor yang menyebabkan stres.

2. Melakukan dan mengubah hal yang kita mampu

Setelah berhasil mengidentifikasi pemicu yang menyebabkan stres dalam hidup, lihatlah apakah kita mampu untuk menghilangkannya.

Sebagai contoh, jika dalam sebuah perjalanan merasa ada hambatan di depan, kita bisa mencari jalan lain untuk menghindarinya dengan mencari jalan alternatif.

Demikian pula, jika ada solusi mudah yang dapat diikutsertakan dalam tindakan, cobalah melakukan hal itu. Namun, ubahlah hanya jika mampu untuk mengubahnya, setidak-tidaknya pikiran kita tetap aktif untuk mencari cara dan melakukan tindakan semaksimal yang kita mampu.

3. Curhat

Memendam perasaan dan membiarkannya menggerogoti pikiran hanyalah mengarah pada tingkat stres yang makin tinggi.

4. Belajarlah untuk pasrah

Kadang kala kita tidak dapat melakukan sesuatu apapun mengenai situasi yang terjadi, meski sebelumnya kita telah berusaha keras ke sana kemari.

5. Kegiatan untuk melepas stres

Cara mengatasi stres dengan berbagai kegiatan seperti olahraga akan membantu untuk melepaskan racun berbahaya dalam tubuh.
Melakukan teknik meditasi tertentu akan membantu menenangkan pikiran dan tubuh, selain itu juga membantu untuk melepaskan ketegangan yang terpendam akibat stres.

Sobat semua. Dari penjelasan di atas dapat diambil kesimpulan yaitu sebagai berikut:
* Melakukan sesuatu hal yang bisa kita nikmati sebagai hobi positif akan membuat hati bahagia dan membantu melepaskan stres.
* Tertawa membantu untuk menyingkirkan stres secara efektif.
* Menonton film humor atau membaca komik lucu.
* Mendengarkan musik santai sembari bermeditasi.
* Menghabiskan waktu dengan teman-teman dan orang-orang yang membuat kita bahagia akan membantu mengatasi stres.

Oh ya sobat. Demikianlah sekilas tentang stres. Stres akan terus menjadi bagian dari kehidupan kita dan itulah sebabnya belajar mengatasi stres harus menjadi bagian integral dari kehidupan kita. Akhirnya semoga kita bisa menjalani hidup dengan lebih tenang, dan beraktivitas tanpa beban yang terlalu berat. Aamiin.



Saya ucapkan terima kasih kepada sobat semua dimanapun kalian berada. Khususnya sobat bloggers di mwb karena telah berkunjung ke blog ini.

Sumber :
dikutip dari www.wedaran.com
dengan beberapa perubahan

Postingan terkait:

10 Tanggapan untuk "TIPS MENGATASI STRESS YANG BERLEBIHAN"

  1. Bc buku dan nnton kartun/film lucu biasa kulakukan jk trserang stres

    BalasHapus
  2. Ini salah satu penyakit yang banyak menyerang orang, nggak lihat umur...
    Tips bermanfa'at mey

    BalasHapus
  3. Mksh tips x gan, kbtulan sy kalau kbnykn pkiran bisa sering trkena stress :mrgreen: . Slm kenal

    BalasHapus
  4. Gan infonya keren banget,, ane lagi strezz nih ;)

    BalasHapus
  5. Aq Gak pernah stress :D

    BalasHapus
  6. Jreng jreng...jadi inget lagunya bang h.rhoma.

    BalasHapus
  7. Hal yang dapat mengusir stres yaitu maen PS.

    BalasHapus
  8. Blog aku Blog Tanpa Stress (BTS)
    KUNBAL YUK:grin:

    BalasHapus
  9. @azhanicn,
    hahaha, emangnya blog apa yaa yang tanpa sress, coba deh saya liat.

    BalasHapus
  10. Intinya temukan sendiri cara yg dpt menghilangkan stres

    Tp jgn karen ingin menghilangkan stre jd stres ya :)

    BalasHapus